TEKS NARASI

Teks narasi disebut juga teks cerita imajinatif.

Hal-hal yang harus dipelajari dalam teks narasi...



Di bawah ini penjelasan dari 7 (tujuh) hal yang harus dipelajari dalam teks narasi.

1.     Pengertian
Teks narasi adalah teks yang memberikan alur cerita yang bersifat imajinatif

2.      Tujuan Teks
Tujuannya adalah menjelaskan cerita atau menyampaikan amanat melalui cerita

3.      Ciri-ciri Teks
a.       Tidak bersifat nyata atau tidak sesuai dengan kenyataan (imajinatif)
b.       Mengandung amanat yang akan disampaikan oleh pengarang
c.       Terdapat hal-hal luar biasa terjadi (tokoh memiliki kekuatan)
d.      Menggunakan kalimat langsung dan tidak langsung

      4.      Struktur Teks
a.      Orientasi
Berisi pengenalan, bisa dengan mengenalkan tokoh atau mengenalkan latar cerita (tempat dan suasana).
b.      Komplikasi
Dua bagian komplikasi yaitu konfliks dan klimaks.
Konfliks adalah munculnya masalah       
Klimaks adalah puncaknya masalah
c.      Penyelesaian
Berisi akhir cerita yang biasanya memuat amanat (pesan moral)

      5.      Unsur Teks
a.       Tema
b.      Alur
c.       Amanat
d.      Latar (waktu, tempat dan suasana)
e.       Tokoh/penokohan

       6.      Jenis Teks
Jenis teks narasi (cerita imajinasi) berdasarkan latar dibagi menjadi 2 (dua) yaitu cerita imajinasi latar lintas waktu dan cerita imajinasi latar sezaman.
Cerita imajinasi latar lintas waktu adalah cerita yang menggunakan latar waktu lebih dari satu masa.
Ceirta imajinasi latar sezaman adalah cerita yang menggunakan latar waktu satu masa/satu zaman saja.

      7.      Unsur Bahasa
Unsur bahasa teks narasi
a.       Penggunaan kalimat langsung
Ini menjadi cirikhas teks narasi yang menggunakan dialog langsung antartokoh

b.      Menggunakan kalimat yang berupa ungkapan keterkejutan yang bersifat ekspresif, variatif dan bukan ragam bahasa formal

Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan di bawah ini!




Komentar

Postingan Populer